Sekolah Bintang Mulia dan Sekolah Kristen Trimulia bekerja sama dengan POLDA JABAR memberikan pelayanan vaksinasi untuk remaja dan pelajar. Kegiatan ini diadakan di Sekolah Bintang Mulia Bandung pada hari Kamis, 19 Agustus 2021 yang lalu.
Vaksin dosis pertama ini diadakan untuk mendukung program pemerintah dalam menekan angka penyebaran virus Covid 19 terutama di usia remaja dan pelajar, dan tercatat sebanyak 1700 orang yang mengikuti dan divaksin dalam acara ini.
Untuk vaksin dosis yang kedua akan diselenggarakan pada tanggal 16 sept 2021 di Sekolah Bintang Mulia Bandung kembali.
Mari kita bersama-sama untuk mendoakan acara vaksinasi yang kedua ini agar setiap persiapan dan hari H acara vaksin yang kedua ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.
#smatrimulia #sekolahtrimulia #smabintangmulia #sekolahbintangmulia #youthvaccination